Logo
search
menuicon
thubnail
Halaman Sekolah
Bebas
Matematika

Diagram Pencar

AMALIA AYUNANI
162
0
Pertanyaan yang ditambahkan (7/ 20)
Izinkan jawaban yang salah
Sembunyikan jawaban
public kuis

Pertanyaan 1

Pilihan ganda

Data yang dikumpulkan dalam dua variabel dan setiap titik data pada satu variabel memiliki hubungan dengan satu titik data pada variabel lainnya adalah ...

  • Data Bivariat
  • Data Multivariat
  • Data Variat
  • Data Triplevariat
  • Data Univariat

Pertanyaan 2

Pilihan ganda

Diagram yang digunakan saat perlu menyajikan data yang terdiri atas dua variabel kuantitatif adalah ...

  • Diagram Lingkaran
  • Diagram Batang
  • Diagram Pencar
  • Diagram Garis
  • Histogram

Pertanyaan 3

Pilihan ganda

Bagaimana cara membuat scatter plot?

  • Gunakan garis lurus untuk menghubungkan titik-titik data
  • Tentukan variabel yang akan diplot di sumbu x dan y, tentukan skala sumbu x dan y, plot titik-titik data sesuai dengan pasangan nilai dari kedua variabel tersebut.
  • Tentukan variabel yang akan diplot di sumbu x saja
  • Campurkan semua variabel tanpa memperhatikan hubungan antara keduanya

Pertanyaan 4

Pilihan ganda

Kalimat manakah yang menggambarkan hubungan yang ditunjukkan pada plot pencar ini?

  • Tidak ada korelasi
  • Saat pengunjung meningkat, suhu menurun
  • Saat suhu meningkat, jumlah pengunjung meningkat
  • Saat suhu menurun, pengunjung meningkat

Pertanyaan 5

Pilihan ganda

Berikut ini adalah diagram pencar yang menunjukkan hubungan antara berat badan dan tinggi badan beberapa remaja. Pernyataan yang tepat sesuai dengan diagram tersebut adalah ...

  • Berat badan cenderung bertambah sesuai dengan pengurangan tinggi badan
  • Berat badan cenderung berkurang sesuai dengan pertambahan tinggi badan
  • Hubungan antara berat badan dan tinggi badan tidak pasti
  • Berat badan cenderung bertambah sesuai dengan pertambahan tinggi badan
  • Berat badan dan tinggi badan bervariasi sesuai dengan usia remaja

Pertanyaan 6

Pilihan ganda

Diagram tersebut menunjukkan hubungan antara kecepatan kendaraan dan kepadatan lalu lintas. Pernyataan yang tepat dari diagram pencar tersebut adalah ...

  • Kepadatan lalu lintas tidak ada hubungannya dengan kecepatan kendaraan
  • Kepadatan lalu lintas terjadi karena terlalu banyak kendaraan
  • Semakin padat lalu lintas, kecepatan kendaraan cenderung menurun
  • Semakin padat lalu lintas, kecepatan kendaraan cenderung meningkat
  • Semakin sedikit kepadatan lalu lintas, kecepatan kendaraan cenderung semakin menurun

Pertanyaan 7

Pilihan ganda

Apa yang dimaksud dengan diagram sebar atau diagram pencar (scatter plot)?

  • Diagram sebar (scatter plot) adalah jenis diagram yang menunjukkan hubungan antara dua variabel dengan menggunakan lingkaran-lingkaran yang tersusun di bidang kartesian.
  • Diagram sebar (scatter plot) adalah jenis diagram yang menunjukkan hubungan antara dua variabel dengan menggunakan garis-garis yang tersusun di bidang kartesian.
  • Diagram sebar (scatter plot) adalah jenis diagram yang menunjukkan hubungan antara dua variabel dengan menggunakan batang-batang yang tersusun di bidang kartesian.
  • Diagram sebar (scatter plot) adalah jenis diagram yang menunjukkan hubungan antara dua variabel dengan menggunakan titik-titik yang tersebar di bidang kartesian.
Bagikan ke Google Classroom