Logo
search
menuicon
thubnail
Lari Dari Ruang Kelas
Bebas
Bahasa Indonesia

Makna Kata - UTBK

Leo Fer
141
0
Pertanyaan yang ditambahkan (20/ 20)
Izinkan jawaban yang salah
Sembunyikan jawaban
public kuis

Pertanyaan 1

Pilihan ganda

Makna kata yang sesuai dengan kamus disebut ...

  • kiasan
  • leksikal
  • konotasi
  • gramatikal

Pertanyaan 2

Pilihan ganda

[….] digital di depan ruang dingin vaksin menunjukkan angka 3 derajat celcius. Istilah yang tepat untuk melengkapi teks tersebut adalah …

  • inkubator
  • proyektor
  • stetoskop
  • termometer

Pertanyaan 3

Pilihan ganda

Bu Iren sudah memasukkan nama Bella sebagai peserta lomba baca puisi. Makna kata 'memasukkan' pada kalimat tersebut adalah …

  • membicarakan
  • mengusulkan
  • membawakan
  • mendaftarkan

Pertanyaan 4

Pilihan ganda

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menggandeng Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengeluarkan fatwa haram menggunakan BBM bersubsidi bagi orang mampu. Arti istilah 'fatwa' adalah ....

  • keputusan
  • usulan
  • imbauan
  • larangan

Pertanyaan 5

Pilihan ganda

Menurut Presiden, iklan tersebut tidak proporsional dan cenderung mendiskreditkan Pemerintah. Makna istilah 'mendiskreditkan' adalah ….

  • perbedaan perlakukan yang menyimpang tentang kondisi kemiskinan
  • berusaha untuk menjelekkan atau memperlemah kewibawaan pemerintah
  • ketidaksesuaikan data angka kemiskinan dengan keadaan yang sebenarnya
  • ketidakpercayaan terhadap data kemiskinan yang disampaikan pemerintah

Pertanyaan 6

Pilihan ganda

Satu minggu Tono berkenalan dengan Tini, wanita yang kini hendak dinikahinya. Boleh diibaratkan cintanya seperti embun diujung rambut. Makna "seperti embun diujung rambut" adalah....

  • cintanya belum mendalam
  • cintanya tak diragukan
  • kasih sayangnya begitu mendalam
  • cintanya seperti cinta monyet

Pertanyaan 7

Pilihan ganda

Pertumbuhan industri penerbangan nasional menunjukkan peningkatan. Keselamatan penerbangan pun diperhatikan oleh regulator dan operator penerbangan. Makna "regulator dan operator " adalah....

  • Mesin pengatur – petugas pengatur
  • Pembuat aturan – petugas yang menjalankan
  • Mekanik – petugas penerbangan
  • Pelaksana aturan – petugas operasi

Pertanyaan 8

Pilihan ganda

Badrodin memberikan apresiasi kepada peraih penghargaan yang merupakan Anggota Polwan dari, yakni Aiptu Naniek Yuliati. Kata 'apresiasi' bermakna....

  • pembuktian terhadap sesuatu
  • penghargaan terhadap sesuatu
  • petunjuk terhadap sesuatu
  • pengamanan terhadap sesuatu

Pertanyaan 9

Pilihan ganda

Nama saya Kautsar Muhammad Al Ghifari, tetapi cukup dipanggil Emir saja. Makna kata 'cukup' dalam teks adalah …

  • lengkap sekali
  • lumayan
  • tidak beruntung
  • memadai

Pertanyaan 10

Pilihan ganda

Suatu hari Iqbal dan Rizky berkelahi karena hal sepele. Rizky babak belur, sementara Iqbal masih memendam amarah. Mereka pun akhirnya dibawa ke ruang guru. Peribahasa yang tepat adalah....

  • Tak ada yang menang dan kalah
  • Kalah jadi abu menang jadi arang
  • bagai telur di ujung tanduk
  • bagai mencencang air

Pertanyaan 11

Pilihan ganda

Di ruangan kedap suara sederhana berukuran 4x4 meter, Yohana Sepriana Puling (16) atau biasa dipanggil Rina, tampil bak penyiar radio profesional. Makna "kedap suara" pada teks adalah....

  • dapat dimasuki suara
  • tidak dapat dimasuki suara
  • suara terdengar besar
  • suara tidak dapat diredam

Pertanyaan 12

Pilihan ganda

Biasanya saya memulai perjalanan dengan jalan tikus. Saya tidak melewati jalan yang sebenarnya. Makna "jalan tikus" pada teks di atas adalah...

  • jalan yang kecil-kecil
  • jalan raya
  • jalan persembunyian tikus
  • tempat tikus berjalan

Pertanyaan 13

Pilihan ganda

Kenyataan pahit yang dia alami bermula dari suaminya yang meninggal karena kecelakaan ketika menyeberangi jalan saat menjemput si Sulung di sekolahnya. Makna kata "pahit" pada kutipan teks adalah....

  • rasa tidak sedap
  • kesusahan aktivitas
  • tidak menyenangkan hati
  • kesukaran hati

Pertanyaan 14

Pilihan ganda

Namun, di beberapa bagian, penulis menyuguhkan cerita-cerita lain dalam bentuk dialog yang berkorelasi pada kisah yang tengah disajikan. Makna kata "berkorelasi" dalam kutipan teks tersebut adalah...

  • berkaitan dengan hal-hal nyata
  • saling melengkapi
  • berkomunikasi
  • sering berhubungan

Pertanyaan 15

Pilihan ganda

Kancil tidak berputus asa. Kancil terus melempari Kera. Ia berusaha agar Kera marah. Lama-kelamaan Kera menjadi kesal dan marah. Makna kata "tidak berputus asa" dalam teks tersebut adalah....

  • pasrah
  • sabar
  • tidak menyerah
  • pesimis

Pertanyaan 16

Pilihan ganda

Sebuah mobil berplat nomor merah berhenti persis di depan kedai kasur Alin. Kata "kedai" tersebut mengandung makna....

  • bangunan tempat menitipkan barang
  • bangunan tempat untuk berjualan
  • bangunan tempat memproduksi barang
  • bangunan tempat menumpuk barang

Pertanyaan 17

Pilihan ganda

Seekor beruang mengelilingi hutan saat mencari buah-buahan. Ia menemukan pohon tumbang. Di pohon tersebut terdapat sarang tempat lebah menyimpan madu. Kata "tumbang" pada teks di atas bermakna....

  • rebah
  • jatuh
  • runtuh
  • rontok

Pertanyaan 18

Pilihan ganda

- Puisi Sahabat Saat aku mulai mengerti hidup Aku butuh seorang sahabat Yang selalu ada di dekatku Saat jantung berdetak Sampai mata tertutup Kata "mata tertutup" pada puisi bermakna...

  • Tidur
  • Mengantuk
  • Meninggal
  • Memejamkan mata

Pertanyaan 19

Pilihan ganda

Ruang terbuka hijau memiliki banyak fungsi, sebagai paru-paru kota, tempat rekreasi, tempat konservasi, dan penyeimbang fungsi ekosistem. Makna "paru-paru kota" adalah....

  • Tempat pusat kegiatan kota
  • Tempat khusus bernapas warga kota
  • Tempat pemasok oksigen utama kota
  • Tempat menyembuhkan sakit warga kota

Pertanyaan 20

Pilihan ganda

Berita yang disajikan oleh televisi selalu aktual sehingga membantu masyarakat untuk mengetahui informasi dengan cepat. Makna "aktual" adalah...

  • kejadian lampau
  • baru saja terjadi
  • sudah lama ada
  • akan terjadi
Bagikan ke Google Classroom