Logo
search
menuicon
thubnail
Ruang Kelas
Berurutan
Seni Bahasa

YUK BERNEGOSIASI

fajri alifia
126
0
Pertanyaan yang ditambahkan (20/ 20)
Larangan jawaban yang salah
Sembunyikan jawaban
public kuis

Pertanyaan 1

Pilihan ganda

Apa yang dimaksud dengan teks negosiasi?

  • A. Teks yang berisi cerita pengalaman hidup seseorang.
  • B. Teks yang bertujuan untuk memberikan informasi secara detail.
  • C. Teks yang bertujuan untuk mencapai kesepakatan antara dua pihak yang memiliki kepentingan berbeda.
  • D. Teks yang berisi langkah-langkah dalam melakukan sesuatu.

Pertanyaan 2

Pilihan ganda

Unsur utama dalam teks negosiasi adalah...

  • A. Pihak yang menawar dan pihak yang memberi.
  • B. Pihak yang menjual dan pihak yang membeli.
  • C. Pihak-pihak yang berinteraksi untuk mencapai kesepakatan.
  • D. Pihak yang memulai dan pihak yang mengakhiri percakapan.

Pertanyaan 3

Pilihan ganda

Berikut ini yang bukan merupakan ciri-ciri teks negosiasi adalah...

  • A. Mengandung dialog antara dua pihak atau lebih.
  • B. Bertujuan untuk mencapai kesepakatan.
  • C. Menggunakan bahasa yang santun dan persuasif.
  • D. Mengutamakan pendapat satu pihak saja.

Pertanyaan 4

Pilihan ganda

Tahap akhir dalam teks negosiasi biasanya ditandai dengan...

  • A. Perkenalan antara pihak-pihak yang bernegosiasi.
  • B. Diskusi panjang tentang penawaran.
  • C. Kesepakatan antara kedua belah pihak.
  • D. Penolakan dari salah satu pihak.

Pertanyaan 5

Pilihan ganda

Dalam teks negosiasi, pihak yang memberikan penawaran disebut sebagai...

  • A. Penjual
  • B. Pembeli
  • C. Negosiator
  • D. Mediator

Pertanyaan 6

Pilihan ganda

Negosiasi biasanya dilakukan untuk...

  • A. Mencari kesalahan pihak lain
  • B. Mencapai kesepakatan yang menguntungkan kedua belah pihak
  • C. Membuktikan keunggulan salah satu pihak
  • D. Memperpanjang perdebatan

Pertanyaan 7

Pilihan ganda

Tahapan awal dalam teks negosiasi biasanya dimulai dengan...

  • A. Penyampaian penawaran
  • B. Diskusi panjang
  • C. Perkenalan dan salam pembuka
  • D. Kesepakatan langsung

Pertanyaan 8

Pilihan ganda

Pernyataan berikut yang sesuai dengan negosiasi adalah...

  • A. Hanya menguntungkan salah satu pihak
  • B. Proses tawar-menawar antara dua pihak atau lebih
  • C. Bertujuan untuk memenangkan argumen
  • D. Tidak memerlukan persetujuan dari kedua belah pihak

Pertanyaan 9

Pilihan ganda

Negosiasi yang baik harus mengutamakan...

  • A. Kepentingan salah satu pihak
  • B. Kesepakatan yang adil dan menguntungkan kedua belah pihak
  • C. Persaingan untuk memenangkan tawar-menawar
  • D. Argumentasi yang kuat dari salah satu pihak

Pertanyaan 10

Pilihan ganda

Kalimat berikut yang menunjukkan proses negosiasi adalah...

  • A. "Bisakah Anda memberikan diskon tambahan?"
  • B. "Saya setuju tanpa syarat."
  • C. "Ini adalah keputusan yang final."
  • D. "Kami tidak akan mendiskusikan ini lagi."

Pertanyaan 11

Pilihan ganda

Dalam teks negosiasi, kemampuan mendengarkan sangat penting untuk mencapai kesepakatan. Mengapa keterampilan ini menjadi kunci keberhasilan dalam negosiasi?

  • Untuk menunjukkan bahwa kita lebih pintar daripada lawan bicara.
  • Untuk memahami kebutuhan dan keinginan pihak lain dengan baik.
  • Untuk mempersiapkan argumen yang kuat dan mengalahkan lawan bicara.
  • Untuk mengalihkan perhatian lawan bicara dari topik utama

Pertanyaan 12

Pilihan ganda

Seorang negosiator yang baik harus bisa mengendalikan emosi selama proses negosiasi. Apa dampak negatif jika emosi tidak terkontrol?

  • Menjadi lebih mudah memenangkan negosiasi.
  • Mengurangi kepercayaan dari pihak lawan.
  • Mempercepat proses negosiasi.
  • Menunjukkan kejujuran dan transparansi.

Pertanyaan 13

Pilihan ganda

Salah satu ciri teks negosiasi adalah adanya proses tawar-menawar. Apa tujuan utama dari proses ini?

  • Meningkatkan keuntungan salah satu pihak.
  • Mencapai kesepakatan yang menguntungkan kedua belah pihak
  • Menunda penyelesaian masalah.
  • Menguji kesabaran lawan bicara.

Pertanyaan 14

Pilihan ganda

Dalam teks negosiasi, mengapa penting untuk memiliki solusi alternatif sebelum memulai negosiasi?

  • Untuk menunjukkan bahwa kita fleksibel dan siap bekerja sama.
  • Untuk menghindari memberikan kesan lemah kepada pihak lain.
  • Untuk memaksakan pendapat kita tanpa perlawanan.
  • Untuk memastikan bahwa kita akan menang dalam setiap situasi.

Pertanyaan 15

Pilihan ganda

Saat bernegosiasi, sering kali kita menghadapi pihak yang memiliki posisi lebih kuat. Strategi apa yang paling efektif dalam situasi seperti ini?

  • Menyerah dan menerima semua syarat yang diberikan.
  • Menggunakan data dan fakta untuk memperkuat argumen kita.
  • Menyerang kelemahan pihak lawan secara emosional.
  • Mengubah topik pembicaraan ke hal lain.

Pertanyaan 16

Pilihan ganda

Pernyataan di bawah ini yang paling tepat menjelaskan tujuan dari teks negosiasi adalah ...

  • a. Menyampaikan informasi secara lengkap
  • b. Mencapai kesepakatan yang menguntungkan kedua belah pihak
  • c. Menyusun teks argumentasi yang logis
  • d. Menyusun teks deskripsi yang menarik

Pertanyaan 17

Pilihan ganda

Salah satu faktor penting dalam keberhasilan negosiasi adalah kemampuan berkomunikasi. Hal ini berkaitan dengan ...

  • a. Kecepatan dalam menyampaikan argumen
  • b. Kesopanan dan kejelasan dalam penyampaian ide
  • c. Kekuatan dalam memaksakan kehendak
  • d. Ketegasan dalam menolak tawaran

Pertanyaan 18

Pilihan ganda

Dalam teks negosiasi, menghormati pendapat lawan bicara adalah hal yang penting. Hal ini bertujuan untuk ..

  • a. Meningkatkan ketegangan dalam proses negosiasi
  • b. Mempercepat proses pengambilan keputusan
  • c. Membangun suasana saling percaya
  • d. Memaksimalkan keuntungan pribadi

Pertanyaan 19

Pilihan ganda

Dalam teks negosiasi, kompromi seringkali diperlukan. Kompromi berarti ...

  • a. Menerima semua permintaan pihak lain
  • b. Menyerah pada keadaan yang sulit
  • c. Mencari jalan tengah yang bisa diterima oleh kedua pihak
  • d. Mengabaikan kebutuhan sendiri demi pihak lain

Pertanyaan 20

Pilihan ganda

Mendengarkan secara aktif adalah salah satu keterampilan penting dalam negosiasi. Manfaat utama dari mendengarkan secara aktif adalah ...

  • a. Memperoleh informasi sebanyak mungkin
  • b. Menunjukkan ketidaksetujuan dengan cara halus
  • c. Menghentikan pembicaraan pihak lawan
  • d. Membuat pihak lawan merasa dihargai Soal 9 Sikap fleksibel dalam negosiasi berarti ... a. Selalu setuju dengan pihak lain b. Mudah mengubah pendirian tanpa alasan c. Bersedia menyesuaikan diri den
Bagikan ke Google Classroom